Gemilang
(Gebyar Milad SMK Pembangunan Cibadak)SMK Pembangunan Cibadak telah melaksanakan kegiatan Hari Ulang Tahun yang ke-14. Puncak acara hari minggu tanggal 19 Maret 2023, sedangkan pembukaan acara diawali dengan menyambut camat.Acara ini dihadiri oleh seluruh warga SMK Pembangunan Cibadak beserta para undangan yang terdiri Pengawas Sekolah SMK Pembangunan Cibadak Purna Kepala Sekolah, Ibu Bapak Guru maupun staf tata usaha yang telah purna ataupun pindah tugas.Acara ulang tahun bertujuan untuk memberi kesempatan kepada peserta didik menunjukkan kreatifitas serta hasil karya sekaligus menampilkan gebyar kemataraman dalam rangka pembentukan karakter. Dalam acara ini di selenggarakan macam macam perlombaan dari ekstrakurikuler rohis, pramuka, Silat, dan PMR.
Dalam setiap pergantian acara tidak lupa dibagikan doorprize dan pembagian piala piala lomba. Doorprize tersebut didapatkan dari Ibu Bapak guru dan sponsor. Tujuan pemberian doorprize adalah memberikan kejutan yang menyenangkan kepada semua yang mengikuti acara peringatan Gebyar milad SMK Pembangunan Cibadak yang ke-14 selain itu juga contoh nyata bersedekah dari para pamong kepada peserta didik. Acara ini berlangsung dengan dukungan dari berbagai sponsor minuman, kartu perdana, dan kendaraan bermotor adapun bazar-bazar makanan yang menjadi ikon kuliner di acara Pespena ini mulai dari makanan ringan hingga berat. Demikian sekilas kegiatan gebyar milad SMK Pembangunan Cibadak yang telah terlaksana. Tak lupa kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung acara ini baik peserta didik, guru, karyawan maupun para sponsor yang telah membantu dengan pikiran, tenaga maupun dana. Acara diakhiri dengan ramah tamah oleh semua tamu yang hadir.
Komentar
Posting Komentar